Magelang (MAN 1 Magelang)- Pelaksanaan Upacara Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di MAN 1 Magelang, Kamis (17/08/23) berlangsung dengan khidmat dan lancar. Upacara diikuti oleh civitas akademika mulai dari guru, pegawai dan siswa. Pada momen ini guru dan pegawai MAN 1 Magelang mengenakan pakaian adat, sedangkan para siswa mengenakan seragam OSIS lengkap.
Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Indonesia di Lapangan MAN 1 Magelang diawali dengan pengibaran bendera merah putih oleh, pembacaan UUD 1945, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta.
Pada kesempatan ini dibacakan naskah promklamasi oleh Kepala MAN 1 Magelang, Dr. H. Handono, S.Ag., M.Pd. selaku pembina upacara. Selain itu juga dibacakan sambutan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi pada Upacara Peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia bahwa kita belajar bahwa kemerdekaan adalah sesuatu yang harus diperjuangkan. Kemerdekaan Indonesia tidak dihadiahkan oleh bangsa asing, tetapi dipertaruhkan dengan seluruh jiwa dan raga. Perjuangan itu masih kita teruskan sampai hari ini dengan Merdeka Belajar yang telah kita gerakkan selama empat tahun terakhir. Perjuangan kita dalam menggerakkan Merdeka Belajar dalam empat tahun terakhir semakin menunjukkan pentingnya gotong royong untuk mewujudkan kemerdekaan dalam sistem pendidikan Indonesia. Untuk terus maju, kita harus terus melaju. Mari melanjutkan semangat para pendahulu kita untuk senantiasa bergerak serentak mewujudkan Merdeka Belajar.
Sebelum menutup pidatonya, Bapak Dr. H. Handono, S.Ag., M.Pd. berkata, “Sejarah biasa ditulis oleh mereka yang menang tetapi masa depan milik mereka yang berjuang,” ungkapnya.
Pada kesempatan ini juga diserahkan penghargaan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada lima orang guru yang telah mengabdikan diri selama 30 tahun. Kelima ASN yang menerima penghargaan tersebut antara lain Dra. Hj. Wiwik Widya Astuti, M.Pd., Dra. Hj. Ary Yuswarsiani, Endang Abri Astuti, S.Pd., Drs. Suwanto dan H. Mundakir, S.Pd.
Acara peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI ditutup dengan kemeriahan penampilan dari Drumband MAN 1 Magelang “Swaralaksitatama”.